Pernah.. aku merasakan kelelahan karena perjalanan hidup yang seolah-olah tak ada ujungnya. Berharap ada seseorang yang mengajakku memutus perjalanan ini. Perjalanan yang identik dengan kata ‘menunggu’.
Kamu kah seseorang itu? Ataukah yang lain?

Jauh dari pandangan manusia, aku menyembunyikan sesuatu yang dengannya aku merasa nyaman. Merasa nyaman dengan penantian ini. Walau ini tak biasa. Menunggu tanpa bertemu. Menunggu tanpa tahu bahwa orang yang kutunggu apakah ia benar-benar ‘kamu’.

Diantara kita, ada kode-kode ambigu yang masih kupikirkan hingga kini. Kadang keraguan itu muncul. Begitu pun dengan keyakinan. Yang jelas, kita sama-sama merasakan kode-kode ambigu itu. Dan anehnya, kita sama-sama memilih jalan tawakkal. Menyetujui setiap peristiwa yang telah Tuhan tuliskan untuk kita. Walau kadang, hati kita memaksa dan meminta pada Tuhan, ‘Semoga Dia menjodohkan kita dengan caraNya’.

Malang, 22 Oktober 2014